Bersama Taruna Latja, Sat Binmas Polres Tulungagung Lakukan Himabuan Kamtibmas Melalui Public Address

 


TULUNGGAUNG - Usai diterima di Polres Tulungagung melalui upacara penerimaan Latihan kerja oleh Kapolres bebepara waktu yang lalu, Sejumlah Taruna Akpol langsung mengaplikasikan kegiatan pada masing-masing fungsi teknis kepolisian.


Latja Bayangkara Muda Taruna / Taruni Akpol TK II angkatan 55 Batalyon Satya Dharma didampingi Personil Polres dari fungsi teknis pembinaan masyarakat (Binmas) melaksanakan Himbauan Kamtibmas menggunakan pengeras suara. 


Kasat Binmas Polres Tulungagung melalui Kasi Humas Iptu Anshori, Sh mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan Kanit Bintibsos, kanit Binpolmas, kanit Bhabinkamtibmas dan Latja Taruna/Taruni Akpol ketempat tempat keramaian.


“Dengan menggunakan pengeras suara petugas berikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat, baik pada pengguna jalan maupun di pusat keramian lainnya seperti pasar dan pertokoan”, ucapnya, Rabu (15/06/2022). 


Salain itu, Kasi Humas mengungkapkan bawasanya kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada Masyarakat.


“Dengan adanya kehadiran anggota Polri juga bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada Masyarakat yang sedang melakukan aktivitas”, ujarnya.



Kegiatan Public Address ini akan intens kami laksanakan setiap hari untuk terus mengingatkan dan mengajak masyarakat agar kita sama-sama menjaga kamtibmas.


“Dan tidak hanya Public Address secara mobile, namun juga melakukan sambang dan koordinasi di kelurahan, serta berikan himbauan di warung kopi maupun tempat tempat nongkrong masyarakat”, pungkasnya. (ANS71-Restu)