Balita di Kalidawir Tulungagung, Ditemukan Meninggal Dunia di Kolam Ikan

Balita di Kalidawir Tulungagung, Ditemukan Meninggal Dunia di Kolam Ikan


TULUNGAGUNG - Bocah balita berinisial MAS umur 2,5 tahun alamat dusun Tuban desa Domasan kecamatan Kalidawir. mengalami nasib tragis, 

MAS (korban) meninggal dunia usai ditemukan tenggelam di kolam ikan sedalam 113 cm dengan ukuran 9 x 17 meter milik tetangganya.

Kapolsek Kalidawir AKP Santosa melalui Paur Subbag Humas Polres Tulungagung Iptu Nenny Sasongko, SH  membenarkan adanya kejadian tersebut.

“Benar, Anggota Polsek Kalidawir yang menerima laporan kejadian langsung menghubungi petugas medis dan Inafis Satreskrim Polres Tulungagung untuk mendatangi lokasi kejadian,” terang Iptu Nenny

Kronologis kejadian berawal pada hari Selasa (15/06/2021) sekira pukul 06.30 WIB korban bersama kakeknya (Mahfud) datang ke depan rumah milik Rica Yuliana untuk bermain bersama dengan anak Rica yang berinisial FM yang berumur 3 tahun.

 Saksi Rica (25) sebelum pergi BAB sempat mengetahui korban bersama anaknya sedang bermain pasir.

Kemudian sekira pukul 07.20 WIB saksi Rica mendengar kakak korban UB umur 7 tahun sedang mencari dengan memanggil – manggil adiknya (korban).

“Mengetahui hal itu, saksi Rica ikut membantu mencarinya, namun korban diketahui sudah mengapung disisi kolam ikan sebelah selatan dan selanjutnya berteriak minta tolong,” jelasnya

Mendengar suara teriakan orang minta tolong, Ahmad Baedowi (34) atau ayah korban langsung berlari menuju tempat kejadian dan selanjutnya mengeluarkan korban dari kolam tersebut.

Seusai dikeluarkan dari kolam , korban sudah dalam kondisi lemas dan meninggal dunia.

Warga sekitar yang mengetahui kejadian juga ikut mendatangi korban yang selanjutnya melaporkan kejadiannya ke Polsek Kalidawir.

“Dari hasil pemeriksaan pada tubuh korban tidak ditemukan tanda – tanda penganiayaan, dan pihak keluarga sudah membuat pernyataan tidak bersedia dilakukan otopsi pada korban.

Pkhak keluaga sudah bisa menerima kematian korban merupakan musibah,” lanjut Paur Subbag Humas.

Dengan adanya kejadian ini, Kapolsek Kalidawir AKP Santoso, SH menyampaikan Himbauan kepada masyarakat untuk lebih memperhatikan anak – anaknya yang notabene butuh pengawasan.

Selain itu bagi para pemilik kolam agar selalu memperhatikan keamanan kolamnya apalagi jika banyak anak – anak kecil bermain disekitar kolam agar menghimbau untuk menjauh dari kolam atau mencari tempat lain untul bermain.
Karena kolam merupakan area berbahaya bagi anak – anak.

“Untuk para orang tua yang memiliki anak  kecil agar lebih berhati – hati dalam mengawasi anak – anaknya, ” pungkas AKP Santoso (NN95)